Jalan Raya Cigalontang KM.6 Desa Tenjonagara RT/RW. 005/001 Kecamatan Cigalontang Telp. (0265) 547 222, Kode Pos 46463

  • Guru Dan Staff

Senin, 17 April 2023

PESANTREN RAMADHAN MTs MATHLABUSSA'ADAH TAHUN 2023

 

Penutupan Pesantren Ramadhan Tahun 2023


Bismillah
Assalaamu'alaikum Warohmatulloh

Selamat pagi para pembaca yang budiman dimanapun anda berada. Semoga para pembaca selalu diberikan kesehatan lahir dan batin oleh Allah. Di bulan yang penuh berkah ini yakni bulan suci Ramadhan, semoga puasa dan amal ibadah kita diterima oleh Allah SWT dan juga senantiasa mendapat Ridho Allah SWT.

Para pembaca yang dimuliakan oleh Allah, Izinkanlah saya sebagai penulis yg sedang belajar menulis ini untuk kiranya memberikan sajian bacaan yang mudah-mudahan bermanfaat untuk kita semua. Aamiin.

Mengulas kembali penetapan awal ramadhan, ketika pemerintah sudah menetapkan bahwa awal ramadhan jatuh pada tanggal 23 April 2023. Dan sekarang sudah dipenghujung waktu akhir bulan suci Ramadhan, sudah hari ke-26 sekarang kita melaksanakan puasa. Tidak terasa memang, kita akan berpisah dengan bulan yang penuh berkah ini, bulan yang selalu dinanti-nanti oleh penghuni bumi. Di bulan ini juga terdapat malam Lailatul Qodar, malam yang sangat istimewa melebihihi dari 1000 bulan yang terdapat pada 10 hari terakhir salah satunya berada di tanggal ganjil yakni malam 21, 23, 25, 27, 29. Ada pula Malam Nuzulul Qur'an yakni malam diturunkannya Kitab Suci Al-Qur'an pada tanggal 17 Ramadhan. 

Para pembaca yang beriman, seusai melaksanakan puasa, nantinya kita akan meraih kemenangan di Hari Raya Umat Islam yakni Hari Raya Idul Fitri, penetapan 1 Syawal 1444 H masih menunggu keputusan dari pemerintah. Para pembaca yang budiman, memang begitu indahnya sekali agama islam, agama rohmatan lil'alamiin atau agama yang merupakan rohmat untuk seluruh alam. Umat non-muslimpun ikut juga merasakan keberkahan dari bulan ramadhan ini. Dalam Al-Qur'an Allah sudah mewajibkan kepada umat islam berpuasa sebagaimana tertulis dalam Surat Al-Baqoroh ayat 183 Allah Subhanahu wa Ta'ala berfirman: 


يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِيْنَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُوْنَۙ

Wahai orang-orang yang beriman! Diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.

Semoga kita semua menjadi orang yang muttaqiin, dan menjadi pribadi yang lebih baik lagi kedepannya. Aamiin

Para pembaca yang berbahagia, berkenaan tentang kegiatan MTs Mathlabussa'adah tempat saya bekerja, dimana pada tempo lalu sekitar 15 hari yg lalu telah dilaksanakannya kegiatan Pesantren Ramadhan. Yang alhamdulillah berjalan dengan lancar. Bersyukur sekali rasanya kegiatan bulan suci Ramadhan pasca dilanda covid-19 hampir 2 tahun pemulihan, yang faktanya sekarang proses kegiatan belajar mengajar sudah mengalami peningkatan kembali yang sebelumnya sempat mati suri. Pelaksanaan Pesantren Ramadhan di tahun sebelumnya dlaksanakan di lima tempat, namun untuk ramadhan tahun ini dilaksanakan di tiga lokasi mengingat kondusifitas dan pertimbangan yang sudah ditetapkan dan dimusyawarahkan, adapun lokasinya yaitu;
1. Al-Muhajirin (Sukamulya)
2. Mathlabunnajah (Galeong)
3. Mathlabussa'adah (Tenjonagara)

Kegiatan Pesantren ini diikuti oleh siswa-siswi MTs Mathlabussa'adah, adapun tujuan yang diharapkan dalam kegiatan ini diantaranya:
1. Menggelar kegiatan Pesantren Kilat Ramadhan 1444 Hijriah tahun 2023 adalah wujud dari semangat kita selaku umat muslim agar lebih semangat memetik keutamaan di bulan yang mulia.
2. Meningkatkan ukhuwah islamiyyah antar sesama pelajar. 
3. Menambah pengetahuan dan wawasan seputar Ramadhan yang amat penting bagi kesempurnaan ibadah para generasi muda.
4. Menjadi sumber motivasi kepada pelajar muslim agar semakin bersemangat untuk berkompetisi dalam kebaikan.
5. Menguatkan syiar Islam di madrasah dan di lingkungan masyarakat.
6. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

Berikut ini video dan foto dokumentasi kegiatan, semoga berkenan.
Foto

Video





Rabu, 15 Maret 2023

POSMAD TINGKAT KABUPATEN TASIKMALAYA

Peserta/Atlit dan Para Dewan Guru
Peserta/Atlit dan Dewan Guru
Pada Gelaran POSMAD TINGKAT KABUPATEN TASIKMALAYA


بسم الله الرحمن الرحيم

Pertama-tama untuk memulai kisah dalam tulisan ini, marilah kita bersyukur atas segala nikmat iman, nikmat islam, hingga nikmat sehat yang senantiasa Allah berikan kepada kita sebagai hambanya yang lemah yang tidak mampu untuk menghitungnya. 

Sholawat berbingkiskan salam mari kita hadiahkan kepada Nabiyullah, Nabi Akhir Zaman Al-Musthofa Muhammad SAW, semoga dengan seringnya bersholawat kita akan mendapat syafa'at di Yaumil akhir nanti..... Amiiin

      Oke, selamat membaca bagi para pembaca setia, semoga dengan dibuatnya ARTIKEL ini akan membuat para pembaca lebih penasaran lagi tentang sekolah MTs Mathlabussa'adah. Jika kalian ingin tahu lebih dalam lagi tentang madrasah kami maka ikuti terus chanel YouTube, Instagram, Facebook Mathlabussa'adah atau sempatkan waktu kalian sejenak untuk membaca artikel-artikel yang saya buat ini.

Next.... 

     Di artikel kali ini saya akan menceritakan tentang kegiatan PEKAN OLAHRAGA DAN SENI MADRASAH atau yang disingkat menjadi POSMAD tingkat Kabupaten. Kegiatan ini diikuti oleh 14 KKM yang kurang lebih 900 orang siswa/i atau atlit dari 14 Madrasah yg akan bertanding. POSMAD ini dilakukan pada hari Senin tanggal 27 Februari 2023 yang bertempat di MTsN 1 Tasikmalaya, Jl. Pahlawan K.H.Z. Musthopa, Ds. Sukarapih, Kec. Sukarame, Kab. Tasikmalaya. 

      Kegiatan mata lomba yang ditandingkan yaitu:

  -Futsal                -Atletik

  -Bola Voli            -Pidato Bahasa Indonesia 

  -Hadang               -Pidato Bahasa Arab

  -Bulutangkis.       -Pidato Bahasa Inggris 

  -SKJ                        -Pidato Bahasa Sunda

  -Tenis Meja           -MTQ

  -Singer Madrasah

Kegiatan pada hari pertama dilakukan dari jam 07.00 s/d jam 16.30. Semua peserta dari berbagai madrasah disambut dengan baik dan meriah oleh MTsN 1 Tasikmalaya, kemudian semua berkumpul terlebih dahulu di Lapangan Upacara MTsN 1 Tasikmalaya dan dipanggil satu-persatu oleh pembawa acara dari setiap Madrasah. 

Acara yang pertama dilakukan adalah:

-Pembukaan

-Pembacaan ayat suci Al-Qur'an

-Sambutan-sambutan

-Menyanyikan lagu Indonesia Raya

-Hiburan dari paduan suara

-Penghargaan

-Pelepasan balon

Next..... 

     Sebagian kegiatan mata lomba ditandingkan, yg menjadi perwakilan Atletik dan MTQ dari MTs Mathlabussa'adah belum bertanding pada hari itu. Semua peserta melakukan kegiatan mata lomba dengan penuh semangat dan tanpa putus asa, kegiatan yang pertama dilakukan yaitu:

-BULUTANGKIS pada jam 07:00 di GOR MAN 1 TASIKMALAYA

-FUTSAL pada jam 07:30 di LAPANG FUTSAL FIRSYAN CIHAUR

-SKJ pada jam 08:00 di AULA TERBUKA MTsN 1 TASIKMALAYA

-HADANG pada jam 08:00 di LAPANGAN UPACARA MTsN 1 TASIKMALAYA

-BOLA VOLI pada jam 08:00 di LAPANGAN VOLI MTsN 1 TASIKMALAYA


Kemudian hasil dari kegiatan hari Senin adalah:

-BULUTANGKIS berhasil memasuki semifinal

-FUTSAL juga berhasil memasuki semifinal 

-SKJ dari putra berhasil meraih peringkat pertama se-kabupaten. 

Next.....

     Pada hari kedua Selasa 28 Februari 2023 kegiatan perlombaan dilanjutkan kembali, kegiatan yang dilakukan adalah:

-ATLETIK pada jam 08:00 di LAPANG BOLA CIMERAH

-MTQ pada jam 08:00 di AULA TERTUTUP MTsN 1 TASIKMALAYA

-Semi Final FUTSAL di LAPANG FUTSAL FIRSYAN CIHAUR

-Semi Final BULUTANGKIS di GOR MAN 1 TASIKMALAYA

      Lalu setelah semua kegiatan selesai dilakukan acara yang selanjutnya adalah pengumuman kejuaraan. Perwakilan dari MTsN Negeri 8 meraih juara:

-BULUTANGKIS meraih peringkat ke-3

-SKJ dari putra meraih peringkat ke-1

-SKJ dari putri meraih peringkat ke-4

-ATLETIK meraih peringkat ke-8

       Dan itulah juara-juara yang telah diraih oleh KKM MTsN Negeri 8 dan MTs Mathlabussa'adah ialah salah satu madrasah perwakilan dari KKM MTsN 8 Tasikmalaya, meskipun tidak banyak tapi setidaknya berkat hasil kerja keras, tidak mudah putus asa, dan konsisten kita dapat menemukan pengalaman baru, teman baru, suasana baru, dan yang lainnya. Jadi kita sebagai pelajar jangan mudah buat putus asa, dan pantang menyerah, ikutilah perjuangan para pahlawan yang tidak mudah untuk menyerah begitu saja dan jadikanlah perjuangan para pahlawan sebagai motivasi untuk lebih giat lagi dalam belajar, mensukseskan dan memajukan nusa dan bangsa.

Mungkin sekian Artikel yang dapat saya sampaikan, semoga kalian ingin tau lebih dalam lagi mengenai madrasah kami. Mohon maaf apabila ada salah kata dalam penulisan karena saya juga masih dalam proses belajar.

هدن الله وايكم اجمعن

Wassalamu'alaikum Wr. Wb

Untuk menonton aksi para atlit MTs Mathlabussa'adah silahkan tonton video ini



Penulis : Laila Fitriyani Nur 'Arifah 

Siswi dari MTs Mathlabussa'adah dan anggota ekstrakurikuler Jurnalistik dan Fotografi MTs Mathlabussa'adah (JFM)





Editor : Alma Arif Iqbal Nurulhakim 

Pembina ekstrakurikuler Jurnalistik dan Fotografi MTs Mathlabussa'adah (JFM)